Google disebutkan akan
memperpanjang support untuk browser Chrome di Windows XP sampai setidaknya
April 2015 atau setahun setelah Microsoft menghentikan support utk Windows XP.
Langkah tetap mengupdate Chrome
di XP diambil Google untuk memberikan kesempatan kepada para pengguna Windows
XP untuk bermigrasi ke OS yang lebih baru dan tetap terlindung dari ancaman
malware dan
phising meskipun XP (Internet Explorer 8) berhenti disupport oleh
Microsoft.
Sebenarnya mainstream support
WinXP sudah lama berakhir pada 14 April 2009, sementara extended support
sebentar lagi akan berakhir 8 April 2014.
Namun mengingat masih banyaknya
jumlah pengguna XP sampai saat ini, atau sekitar 30% dari total OS yang dipakai
di dunia, maka langkah Google untuk memperpanjang support browser Chrome akan
sangat bermanfaat bagi ratusan juta user yang belum mengupdate ke Windows 7
atau 8.
Posting Komentar